KERTEK-Kedatangan tahun baru Hijriyah 1 Muharam 1433 atau dalam penanggalan jawa disebut dengan 1 Suro disambut masyarakat dengan berbagai cara dan atraksi yang menarik.
Di Desa Candiyasan Kecamatan Kertek, kedatangan Tahun Baru Islam ini diisi dengan acara Merdi Deso. "Acara merdi deso merupakan perwujudan rasa syukur warga candiyasan terhadap berkah yang diberikan selama satu tahun ini dan diharapkan pada tahun-tahun kedepan dapat lebih baik lagi, ujar Sekdes Candiyasan, Sudiyono."
Acara yang digelar pada hari Senin ( 28/11 ) ini diawali dengan ziarah ke makam leluhur pendiri Desa Candiyasan yaitu Ki Ageng Rantamsari dan Ki Ageng Candiyasan yang terletak di Dusun Jurang Jero Desa Candiyasan dengan membawa berbagai macam sesaji seperti nasi merah, ingkung ayam, ketan, dan berbagai macam jajanan pasar serta hasil bumi dari desa setempat.
"Setelah doa bersama yang dipimpin oleh tokoh adat, seluruh sesaji akan dikirabkan keliling desa dan disantap bersama oleh masyarakat,"imbuh Sudiyono.
Masyarakat Desa Candiyasan terlihat sangat antusias dalam mengikuti acara ini, dengan menggunakan bermacam-macam kostum dan riasan, mereka tampak ikut berpawai dengan membawa gunungan hasil bumi. Tak ketinggalan, kelompok-kelmpok kesenian yang ada di Desa Candiyasan juga ikut menampilkan atraksinya seperti kuda lumping, barongan, dan reog.
"Semua unsur masyarakat, unsur agama serta aliran kepercayaan kami libatkan dalam acara ini," pungkasnya..
Hadir dalam acara ini segenap unsur Muspika, Tokoh Agama, Tokoh Adat dan tamu undangan dari desa-desa sekitar, bahkan terlihat beberapa wisatawan asing ikut mengabadikan momen budaya ini.
Rangkaian acara merdi deso ini selanjutnya akan ditutup dengan pagelaran tari lengger dan pertunjukan wayang kulit semalam suntuk yang diadakan pada malam harinya.
Desa Candiyasan merupakan salah satu desa di wilayah kecamatan Kertek yang kaya akan keragaman. Disamping keragaman budayanya, di desa ini juga terdapat berbagai macam agama dan aliran kepercayaan yang kesemuanya dapat hidup berdampingan secara harmonis.